Blog ini berisi tentang kumpulan soal-soal, beberapa ilmu pelajaran sekolah, pengembangan diri, dan berbagi pengalaman atau cerita yang bisa membangun mental positif, serta informasi-informasi berguna lainnya.

Sabtu, 05 Mei 2012

Pidato Belasungkawa Presiden Susilo Bambang Yudhoyono atas Musibah Gempa Bumi di Pulau Nias dan Pulau Simeulue


  Saudara-Saudaraku di wilayah Pulau Nias dan Pulau Simeulue yang berduka,

Assalamualaikum warahmatulallahi wabarakatuh
Pertama-tama, atas nama pemerintahan dan bangsa Indonesia, saya menyampaikan rasa berduka dan belasungkawa yang sedalam-dalamnya kepada keluarga yang mengalami musibah gempa di Pulau Nias dan Pulau Simeulue.
Saudara-Saudaraku di wilayah Pulau Nias dan Pulau Simeulue yang berduka, Gempa yang terjadi pada Senin (28/3) malam dengan kekuatan 8,7 Skala Richter ini telah menghancurkan sekitar 80% wilayah tersebut. Sedikitnya 500 rumah pun runtuh dan diperkirakan penghuninya ikut tertimbun reruntuhan itu. Korban pun juga belum dapat diketahui secara pasti jumlahnya. Untuk itu, pemerintah akan mengeluarkan dana bantuan untuk menangani bencana tersebut. Prioritas kebutuhan adalah untuk makan, kesehatan, perumahan darurat, dan lainnya.
Dalam hal ini, pemerintah tidak mengenal anggaran awal, tetapi menggunakan anggaran akhir, yaitu anggaran yang tidak ditetapkan sebelumnya melainkan anggaran yang dihitung setelah upaya penanganan bencana selesai. Selain belasungkawa, pemerintah juga langsung menetapkan kegiatan tanggap darurat di dua pulau yang terkena bencana dan sekitarnya. Titik berat upaya pemerintah kali ini adalah memberikan perawatan bagi korban yang luka maupun melakukan evaluasi dan langkah medis untuk menyelamatkan para korban yang terluka.
Saudara-saudara di wilayah Pulau Nias dan Pulau Simeulue yang berduka,
Demikian kiranya ucapan belasungkawa yang dapat saya sampaikan kepada keluarga yang mendapatkan musibah. Semoga keluarga yang ditinggalkan mendapatkan ketabahan dan kekuatan.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
(Sumber:  BSE-Bahasa indonesia SMA Kelas XII_M Rohmadi dan Yuli K)

0 komentar:

Posting Komentar

Semoga Blog Mutiara Gratis ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Aamiin..
Jika ada kekurangan pada blog ini silahkan memberikan komentarnya. Komentar dari sahabat sangat saya harapkan. Terimakasih .